Tuesday, March 9, 2010

Penggerebekan Teroris di Pamulang

Selasa, 09/03/2010 16:32 WIB
Fitraya Ramadhanny - detikNews

Keluarga Dulmatin Siap ke Jakarta Jika Diminta Identifikasi Jenazah




Jakarta - Keluarga Dulmatin di Pemalang, Jawa Tengah, masih ragu kerabat mereka adalah teroris yang tewas di ruko Multiplus, Pamulang, Tangerang Selatan. Namun mereka siap jika diminta untuk mengidentifikasi jenazah.

"Kami siap dipanggil. Kalau memang diminta ke sana (Jakarta) kami siap," kata kakak Dulmatin, Azam Baabut, saat dihubungi detikcom, Selasa (9/3/2010).

Menurut Azam, keluarga tidak akan menghalangi pemeriksaan polisi. Justru keluarga juga ingin kebenaran terungkap.

"Biar semua jelas, karena keluarga selama ini bimbang, benar nggak dia orangnya. Namun kita juga hilang kontak sudah 11 tahun," jelasnya.

Terkait dengan proses identifikasi lewat tes DNA, menurut Azam, hal itu malah sudah dilakukan sejak lama. Keluarga Dulmatin sudah dimintai sampel DNA sejak 2007 oleh Polda Jateng.

"Saya dan ibu saya sudah diambil DNA-nya oleh Polda Jateng," pungkasnya.

(fay/nrl)